Toyota dan Daihatsu akan mengadu peruntungan di segmen mobil murah di India. Keduanya mengembangkan mobil seharga USD 5.000 atau sekitar Rp 50 juta di India.
Pasar mobil murah di India memang menjanjikan. Segmen ini diperkirakan menjadi entry level atau incaran konsumen yang ingin beralih dari penggunaan sepeda motor ke mobil.
Sebelumnya produsen lokal Tata Motor sudah memperkenalkan mobil termurah di dunia Nano. Mobil seharga USD2.500 tersebut rencananya akan dipasarkan mulai akhir tahun ini.
Berdasarkan kutipan yang dilansir dari Harian Jepang Asahi dan Reuters, Rabu, 29 Oktober 2008. Kabarnya, Toyota akan memasarkan mobil murah tersebut mulai 2010 dan tidak akan mengusung nama Toyota. Namun baik Toyota dan Daihatsu belum bersedia memberikan penjelasan mengenai rencana tersebut.
Sejauh ini Toyota baru mengumumkan rencana produksi mobil yang mereka sebut dengan "entry family car" untuk pasar India dan Brasil. Mobil tersebut akan diproduksi di India mulai 2010 dan Brasil pada 2011. Agak berbeda dengan laporan Asahi, kabarnya mobil tersebut akan dibanderol USD 8.000.
02 November 2008
Toyota dan Daihatsu Produksi Mobil Murah
Labels: Berita Toyota
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar