Toyota Motor Corp berhasil meraih gelar Japan's Car of the Year melalui model mobil mininya Toyota iQ. Toyota iQ memiliki kemampuan mengangkut tiga orang dewasa ditambah sedikit ruang buat anak-anak dan bagasi. Mobil ini akan mulai dipasarkan di Jepang pada 20 November dengan perkiraan harga antara 1,4 juta yen atau sekitar (US$14.300) hingga 1,6 juta yen.
Di segmen mobil mini ini, Toyota iQ bersaing dengan Mini One milik BMW yang dibandrol dengan harga mulai 2,08 juta yen dan Smart ForTwo produksi Daimler AG yang dijual dengan harga mulai 1,76 juta yen.
Dibandingkan dengan Smart ForTwo buatan Eropa yang berkapasitas hanya dua penumpang, dimensi Toyota iQ lebih panjang. Toyota iQ ini mempunyai panjang 3 meter, sedangkan smart 2,4 meter. Namun, mobil ini masih lebih pendek jika dibandingkan dengan mobil mini lain buatan Jepang seperti Daihatsu Move.
Toyota diperkirakan akan memanfaatkan penghargaan yang diraih mobil berkapasitas 1.000 cc ini untuk mendongkrak penjualan di tengah melemahnya permintaan mobil baru. Pasar mobil domestik Jepang turun berturut-turut dalam tiga bulan terakhir, sedangkan di Amerika Serikat penurunan penjualan bulanan sudah terjadi 12 kali.
12 November 2008
Toyota iQ meraih Japan's Car of The Year 2008
Labels: Berita Toyota, iq
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 comments:
Posting Komentar