26 November 2008

Teknisi Philipina Dominasi Technical Contest Bahrain

Bahrain adalah salah satu negara di Gulf Coast Countries (GCG)yang makmur. Tanahnya diberkati dengan cadangan minyak yang sangat banyak, sementara jumlah penduduknya sedikit. Kemakmuran dirasakan seluruh rakyatnya.

Hampir separuh penduduk negara-negara GCG adalah warganegara asing yang bekerja disana. Mereka bekerja di beragam sector, dari pembantu rumah tangga hingga tenaga ahli di pabrik penyulingan minyak. Mereka datang dari seluruh dunia. Termasuk orang-orang Filipino atau bangsa Philippine.

Orang Filipino memang terkenal mengisi pekerjaan-pekerjaan yang menuntut ketrampilan. Dan mereka ternyata memiliki kemampuan lebih baik dari teknisi dari bangsa lain. Hal itu terbukti teknikis Filipino mendominasi 11th National Body Paint Skills Contest yang berlangsung di Express Body and Paint Centre, di Arad, Bahrain, Sabtu (22/11). 3 dari empat pemenang kontes ini berasal dari negara tetangga kita itu.

Kontes tahunan yang diadakan sejak 1995 ini bertujuan mendorong lahirnya teknisi-teknisi Toyota terbaik di Bahrain. Tahun ini mengujikan kemampuan memperbaiki body mobil, menggunakan teknikdan peralatan pengelasan canggih, 3D mixing dan ketrampilan mengecat.

Kompetisi kategori body di ikuti empat kontestan, demikian pula dengan kategori cat. Mereka harus menyelesaikan uji tertulis dan praktek. Diagnosa, perbaikan, perawatan dan ketrampilan dasar mereka di nilai.

Di kategori body , Rufino Abrematea, 34, menjadi merengkuh medali emas disusul Ghuloom Ridha dengan perak. Di kategori cat, Tangel Parazo di berhak atas medali emas disusul Jeffrey Regio dengan medali perak. Dari empat pemenang hanya Ghuloom Ridha yang berasal dari Bahrain.

Abrematea dan Ridha sudah bekerja untuk Toyota selama 11 tahun. Sementara Regio dan Parazo, 12 tahun.

Selain medali, pemenang juga mendapat penghargaan, dan berkesempatan bertanding dengan pemenang lain dari negara-negara teluk lainnya untuk mendapat gelar Middle East Grand Champion tahun depan.

“Kami berusaha keras menyelenggarakan kompetisi ini setiap tahun, karena ini menambah kegembiraan dan antusiame pada para mekanik di pusat-pusat perawatan dan pemeliharaan kami,” kata general manager operasi Toyota dan Lexus, Ebrahim Kanoo. Kompetisi semacan ini berimbas positif pada peningkatan pelayanan terhadap konsumen.



Related Posts


0 comments: