24 Juni 2009

Head Up Display & Steering Switches Touch Tracer

Anda tentu ingat dengan Toyota Vios dan Yaris yang mempunyai dashboard di tengah. Tentunya pembuatan dashboard di tengah ini bukan tidak ada maksudnya, salah satu keunggulan dashboard di tengah ini adalah memudahkan pengemudi untuk melihat instrumen dan indikator pada mobil. Dengan kemudahan tersebut tentu saja dapat membuat pengemudi lebih berkonsentrasi di jalan.

Hal ini tidak membuat Toyota berhenti berinovasi, kembali Toyota menawarkan kemudahan baru yaitu dengan teknologi terbarunya Head Up Display (HUD) dan Steering Switches Touch Tracer pada Toyota Prius generasi ketiga.

Head Up Display (HUD) ini memungkinkan pengemudi Prius untuk mengetahui informasi kecepatan kendaraan tanpa sama sekali merubah arah maupun jarak pandangnya, tidak seperti speedometer konvensional dimana pengemudi harus melihat ke bawah dashboard sehingga dapat mengganggu konsentrasi mengemudi.

Head Up Display (HUD) menampilkan data-data mengenai kecepatan dan sejauh mana prius di kendarai secara ekonomis. Untuk prius yang sudah di lengkapi navigasi satelit atau GPS, maka arah penunjuk jalannya juga dapat di tampilkan di HUD ini. HUD dapat juga di atur tingkat pencahayaannya, lebarnya dan dimatikan.

Sedangkan Steering Switches Touch Tracer dapat membuat pengemudi prius tidak perlu melihat ke setir untuk mengetahui tombol Steering Switches yang sedang disentuh sebelum menekannya.

Cara kerja Steering Switches Touch Tracer ini adalah bila pengemudi menyentuh salah satu tombol di steering switch, maka lampu display akan berwarna kuning, yang menandakan tombol tersebutlah yang pengemudi sentuh sehingga pengemudi tidak perlu melihat ke stir lagi dan dapat melihat langsung ke display multi guna yang letaknya di tengah dashboard.

©Rini



Related Posts


0 comments: