04 Agustus 2009

Lari Kencang Robot Toyota

Menciptakan robot yang bisa berjalan seperti manusia (humanoid) adalah salah satu tantangan terbesar para insinyur robot. Toyota berhasil menciptakan robot humanoid yang tidak saja pandai berjalan tapi bahkan berlari.

Terlihar dari video yang tersebar di dunia maya, robot itu berlari dengan kecepatan hingga 7 km/jam, lebih cepat dari robot ASIMO yang saat ini kecepatan maksimalnya 6 km/jam. Tak pelak lagi, robot humanoid Toyota ini menjadi pelari tercepat diantara robot humanoid lainnya.

Ini hasil dari kerja keras bertahun-tahun untuk menciptakan robot humanoid. Sebelumnya Toyota sudah menciptakan robot yang bergerak dengan roda, bisa bermain biola dan bermain terompet. Tujuan dari pengembangan robot-robot itu untuk membantu manusia, terutama dalam urusan domestik.

Membuat robot dengan dua kaki yang bisa melangkah butuh kerja keras dan sangat sulit. Berkat perkembangan teknologi komputer, sejumlah perhitungan yang selama ini sulit dilakukan bisa diselesaikan.

Dalam video itu robot humanoid Toyota -namanya belum diumumkan- bergerak di atas permukaan datar dan bisa berlari seperti manusia. Yaitu langkah yang cepat termasuk momen ketika kaki melayang di udara. Selain itu, robot ini juga bisa memainkan biola.

Robot ini memiliki tinggi 130 cm, seperti tinggi anak usia 8 tahun dengan berat 50 kg, sedikit lebih ringan dari ASIMO. Ketika dia berlari, rentang waktu antara dua langkah adalah 340 ms. Sementara rentang waktu saat kaki melayang sekitar 100 ms.

Sumber : Toyota Indonesia



Related Posts


0 comments: